25 April 2016

REPORTASE

TEKNIK REPORTASI

 

Definisi Reportase
         Reportase artinya pemberitaan atau pelaporan.Dari kata "report"yang artinya melaporkan atau memberitakan.Teknik reportase adalah cara atau metode peliputan berita.Dalam konteks Jurnalistik reportase adalah Proses pengumpulan data untuk menyusun sebuah berita.Reportase bisa dikatakan merupakan proses jurnalistik terpenting, karena dari proses inilah terkumpul bahan-bahan atau informasi untuk diberitakan.
Teknik reportase meliputi 3 hal:
  • Observasi yaitu wartawan langsung datang ke lokasi kejadian, mengamati, dan mengumpulkan data atau fakta kejadian tersebut. 
  • Wawancara, yaitu wartawan bertanya untuk menggali informasi atau keterangan kepada nara sumber seperti pengamat, pelaku, saksi, korban, dan siapa pun yang memiliki informasi.
  • Riset data/Studi literatur/riset Dokumentasi yaituwartawan membuka arsip, buku, atau referensi terkait dengan berita yang akan ditulisnya.
Contoh Reportase:
Wartawan datang ke lokasi seminar.Disana dia mengamati jalannya acara, jumlah hadirin, materi pembicaraan, mengambil makalah (jika ada), mengambil gambar/foto, lalu mewawancarai panitia, narasumber dan peserta.

Pengumpulan data untuk naskah berita meliputi 5W + 1 H :
  •  What (kejadian /acara apa)
  • who (siapa yang mengadakan, menghadiri, mengisi acara)
  • when (kapan), where (tempat/lokasi kejadian)
  • why (tujuan acara/ latar belakang)
  •  How (bagaimana jalannya acara). 
Dalam kasus aksi unjuk rasa,maka unsur 5W+ 1H nya:
  • wha t: Aksi pengunjuk rasa
  • who :Organisasi,Lembaga atau masa yang mengunjuk rasa
  • when :waktu ujuk rasa
  • where :Tempat lokasi unjuk rasa
  • why :Tujuan unjuk rasa,penyebab ,tuntutan pengunjuk rasa
  • how : bagaimana jalanya aksi unjuk rasa.

Teknik Reportase merupakan ketrampilan utama yang harus dimiliki wartawan,selain menulis berita dan editing.

sumber:http://www.komunikasipraktis.com

0 komentar:

Posting Komentar